Surat Al-Anbiya Ayat 38

وَيَقُولُونَ مَتَىٰ هَٰذَا ٱلْوَعْدُ إِن كُنتُمْ صَٰدِقِينَ

Arab-Latin: Wa yaqụlụna matā hāżal-wa'du ing kuntum ṣādiqīn

Artinya: Mereka berkata: "Kapankah janji itu akan datang, jika kamu sekaIian adalah orang-orang yang benar?"

« Al-Anbiya 37Al-Anbiya 39 »

Mau pahala jariyah & rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang!

Kandungan Menarik Terkait Dengan Surat Al-Anbiya Ayat 38

Paragraf di atas merupakan Surat Al-Anbiya Ayat 38 dengan text arab, latin dan terjemah artinya. Ada pelbagai kandungan menarik dari ayat ini. Ditemukan pelbagai penafsiran dari berbagai ulama tafsir berkaitan makna surat Al-Anbiya ayat 38, misalnya seperti termaktub:

📚 Tafsir Al-Muyassar / Kementerian Agama Saudi Arabia

Dan orang-orang kafir berkata (dengan niat untuk meminta disegerakan kedatangan siksaan dan memperolok-oloknya), “Kapankah akan terjadi apa yang kamu janjikan kepada kami tentang (datangnya siksaan) itu (wahai Rasul) jika kamu dan orang-orang yang mengikutimu adalah orang-orang yang berkata benar?”


📚 Tafsir Al-Mukhtashar / Markaz Tafsir Riyadh, di bawah pengawasan Syaikh Dr. Shalih bin Abdullah bin Humaid, Imam Masjidil Haram

38. Dan orang-orang yang mengingkari hari kebangkitan berkata dengan tergesa-gesa, "Kapankah janji yang kalian katakan berupa hari kebangkitan itu akan tiba -wahai orang-orang beriman- bila kalian memang benar dengan apa yang kalian klaim?"


📚 Zubdatut Tafsir Min Fathil Qadir / Syaikh Dr. Muhammad Sulaiman Al Asyqar, mudarris tafsir Universitas Islam Madinah

38. وَيَقُولُونَ مَتَىٰ هٰذَا الْوَعْدُ إِن كُنتُمْ صٰدِقِينَ (Mereka berkata: “Kapankah janji itu akan datang, jika kamu sekaIian adalah orang-orang yang benar?)
Yakni Wahai kaum muslimin, jika kalian benar dalam janji kalian kepada kami, yaitu janji yang kalian baca dalam al-Qur’an dan kalian mengatakan kepada kami itu adalah dari Allah bahwa kami akan dibangkitkan, maka kenapa itu tidak terjadi sekarang juga?


Mau pahala jariyah & rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang!

📚 Tafsir Al-Wajiz / Syaikh Prof. Dr. Wahbah az-Zuhaili, pakar fiqih dan tafsir negeri Suriah

38. Mereka berkata: “Kapankan waktu datangnya azab itu, jika janji kalian yang terkandung di dalam Al-Qur’an itu benar, wahai orang-orang muslim?” yaitu janji yang diberikan oleh rasulalllah dan sahabatnya tentang azab dunia dan akhirat


📚 Tafsir Ash-Shaghir / Fayiz bin Sayyaf As-Sariih, dimuraja’ah oleh Syaikh Prof. Dr. Abdullah bin Abdul Aziz al-‘Awaji, professor tafsir Univ Islam Madinah

Mereka berkata,“Kapankah janji ini} kebangkitan {jika kalian adalah orang-orang yang benar”


📚 Tafsir as-Sa'di / Syaikh Abdurrahman bin Nashir as-Sa'di, pakar tafsir abad 14 H

38. Begitu pula, orang-orang kafir mengatakan, “Bilakah (terjadinya) janji (Hari Kebangkitan) ini jika kamu adalah orang-orang yang benar.” Mereka itu melontarkan pernyataan ini lantaran terpedaya dengan kondisi mereka (yang akan selamat) karena hukuman yang belum menimpa mereka dan siksa belum turun menerjang mereka.


Mau pahala jariyah & rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang!

📚 Tafsir Ibnu Katsir (Ringkas) / Fathul Karim Mukhtashar Tafsir al-Qur'an al-'Adzhim, karya Syaikh Prof. Dr. Hikmat bin Basyir bin Yasin, professor fakultas al-Qur'an Univ Islam Madinah

Ayat 38-40
Allah SWT memberitahukan tentang orang-orang musyrik, bahwa mereka meminta agar azab disegerakan kepada mereka, dengan penuh kedustaan, penyimpangagan, keingkaran, pembangkangan dan ketidak percayaan. Lalu Allah berfirman: (Mereka berkata, “Kapankah janji itu akan datang, jika kamu sekalian adalah orang-orang yang benar?” (38)) Allah SWT berfirman: (Andaikata orang-orang kafir itu mengetahui waktu (di mana) mereka itu tidak mampu mengelakkan api neraka dari muka mereka dan (tidak pula) dari punggung mereka) yaitu seandainya mereka meyakini bahwa azab itu pasti menimpa mereka, maka mereka tidak meminta agar azab disegerakan, yakni ketika mereka mengetahui bahwa azab meliputi mereka dari atas dan bawah kaki mereka (Bagi mereka lapisan-lapisan dari api di atas mereka dan di bawah mereka pun lapisan-lapisan (dari api)) (Surah Az-Zumar: 16) dan di sini Allah berfirman (mereka itu tidak mampu mengelakkan api neraka dari muka mereka dan (tidak pula) dari punggung mereka) dan azab itu meliputi mereka dari segala arah (sedangkan mereka (tidak pula) mendapat pertolongan) yaitu, tidak ada seorang pun yang menolong mereka, sebagaimana Allah SWT berfirman (dan tidak ada bagi mereka seorang pelindung pun dari (azab) Allah) (Surah Ar-Ra'd: 34)
Firman Allah: (Sebenarnya (azab) itu akan datang kepada mereka dengan tiba-tiba) yaitu, neraka itu datang kepada mereka dengan tiba-tiba (lalu membuat mereka menjadi panik) yaitu azab itu mengejutkan mereka, lalu mereka menjadi panik, dan tidak tahu apa yang harus mereka lakukan (maka mereka tidak sanggup menolaknya) yaitu mereka tidak mengelak dari azab itu (dan tidak (pula) mereka diberi tangguh) yaitu, azab itu tidak ditangguhkan sedikitpun meskipun sesaat.


📚 Hidayatul Insan bi Tafsiril Qur'an / Ustadz Marwan Hadidi bin Musa, M.Pd.I

Surat Al-Anbiya ayat 38: Yakni azab atau hari kiamat.

Mereka mengucapkan kata-kata ini karena tertipu, dan karena mereka belum tertimpa azab.


📚 Tafsir Ringkas Kementrian Agama RI / Surat Al-Anbiya Ayat 38

Karena orang-orang kafir itu tidak meyakini akhirat, maka dalam ayat ini terlihat betapa nekatnya mereka berkata kepada rasulullah dengan sikap menantang. Dan mereka berkata, wahai Muhammad, kapankah janji itu, azab neraka yang kamu sebut-sebut itu akan datang menimpa kami, jika kamu orang yang benar mengaku utusan Allah dan sanggup mendatangkan azab''39. Seandainya orang kafir itu mengetahui dengan pengetahuan yang meyakinkan bahwa azab neraka itu ada, ketika mereka melihatnya da-lam keadaan tidak mampu mengelakkan api neraka dari wajah dan punggung mereka, sedang mereka tidak mendapat pertolongan, tentulah mereka tidak akan menantang rasulullah dengan meminta azab itu disegera-kan.


Mau pahala jariyah & rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang!

Demikianlah aneka ragam penjelasan dari banyak pakar tafsir terhadap isi dan arti surat Al-Anbiya ayat 38 (arab-latin dan artinya), moga-moga memberi kebaikan untuk kita semua. Dukung kemajuan kami dengan memberikan tautan ke halaman ini atau ke halaman depan TafsirWeb.com.

Halaman Cukup Sering Dibaca

Kaji banyak halaman yang cukup sering dibaca, seperti surat/ayat: Ayat 15 (Lima Belas), Fatir 37, Al-Isra, Al-Qashash 77, Yasin 82, Al-Baqarah 177. Termasuk An-Nisa 36, Ar-Rum 21, Ar-Rahman 13, Al-Buruj, Ibrahim 7, Innallaha Ma’ash Shabiriin.

  1. Ayat 15 (Lima Belas)
  2. Fatir 37
  3. Al-Isra
  4. Al-Qashash 77
  5. Yasin 82
  6. Al-Baqarah 177
  7. An-Nisa 36
  8. Ar-Rum 21
  9. Ar-Rahman 13
  10. Al-Buruj
  11. Ibrahim 7
  12. Innallaha Ma’ash Shabiriin

Pencarian: qs al hujurat 49 10 dan 12, surat al kafirun ayat 2, surat al maidah ayat 90-91 latin, surah al maun ayat 3, laha ma kasabat wa 'alaihā maktasabat

Bantu Kami

Setiap bulan TafsirWeb melayani 1.000.000+ kaum muslimin yang ingin membaca al-Quran dan tafsirnya secara gratis. Tentu semuanya membutuhkan biaya tersendiri.

Tolong bantu kami meneruskan layanan ini dengan membeli buku digital Jalan Rezeki Berlimpah yang ditulis oleh team TafsirWeb (format PDF, 100 halaman).

Dapatkan panduan dari al-Qur'an dan as-sunnah untuk meraih rezeki berkah berlimpah, dapatkan pahala membantu keberlangsungan kami, Insya Allah.