Surat Al-Qamar Ayat 22

وَلَقَدْ يَسَّرْنَا ٱلْقُرْءَانَ لِلذِّكْرِ فَهَلْ مِن مُّدَّكِرٍ

Arab-Latin: Wa laqad yassarnal-qur`āna liż-żikri fa hal mim muddakir

Artinya: Dan sesungguhnya telah Kami mudahkan Al Quran untuk pelajaran, maka adakah orang yang mengambil pelajaran?

« Al-Qamar 21Al-Qamar 23 »

Mau pahala jariyah & rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang!

Pelajaran Berharga Terkait Dengan Surat Al-Qamar Ayat 22

Paragraf di atas merupakan Surat Al-Qamar Ayat 22 dengan text arab, latin dan terjemah artinya. Ada kumpulan pelajaran berharga dari ayat ini. Ditemukan kumpulan penjelasan dari para ulama tafsir mengenai makna surat Al-Qamar ayat 22, di antaranya sebagaimana terlampir:

📚 Tafsir Al-Muyassar / Kementerian Agama Saudi Arabia

Dan sungguh Kami telah memudahkan lafazh al-Quran untuk dibaca dan dihafal, begitu juga makna-maknanya untuk direnungkan yaitu bagi orang yang mau mengambil pelajaran dan ibrah; maka apakah ada orang yang mengambil nasihat?


📚 Tafsir Al-Madinah Al-Munawwarah / Markaz Ta'dzhim al-Qur'an di bawah pengawasan Syaikh Prof. Dr. Imad Zuhair Hafidz, professor fakultas al-Qur'an Univ Islam Madinah

22. Sungguh Kami telah menjadikan al-Qur’an mudah untuk ditadabburi, dibaca, dan dihafal bagi orang yang ingin menjadikannya peringatan dan pelajaran. Maka adakah orang yang menjadikannya pelajaran?


📚 Tafsir Al-Mukhtashar / Markaz Tafsir Riyadh, di bawah pengawasan Syaikh Dr. Shalih bin Abdullah bin Humaid, Imam Masjidil Haram

17. Dan sungguh telah Kami mudahkan Al-Qur`ān untuk diingat dan diambil pelajarannya, maka adakah orang yang mengambil petuah dari pelajaran dan nasihat yang ada di dalamnya?


Mau pahala jariyah & rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang!

📚 Tafsir Al-Wajiz / Syaikh Prof. Dr. Wahbah az-Zuhaili, pakar fiqih dan tafsir negeri Suriah

22. Kami mudahkan Al-Quran itu untuk dihafal, diingat dan digunakan sebagai nasehat. Lalu apakah ada yang mengingat dan mempelajari?!


📚 Tafsir Ash-Shaghir / Fayiz bin Sayyaf As-Sariih, dimuraja’ah oleh Syaikh Prof. Dr. Abdullah bin Abdul Aziz al-‘Awaji, professor tafsir Univ Islam Madinah

Sungguh Kami benar-benar telah memudahkan Al-Qur’an sebagai pelajaran. Maka adakah orang yang mau mengambil pelajaran


📚 Tafsir as-Sa'di / Syaikh Abdurrahman bin Nashir as-Sa'di, pakar tafsir abad 14 H

22. “Dan sungguh telah Kami mudahkan al-Quran untuk pelajaran, maka adakah orang yang mengambil pelajaran?” Allah mengulang-ulangnya sebagai rahmat bagi para hambaNya yang menyeru mereka menuju kebaikan dunia dan akhirat.


Mau pahala jariyah & rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang!

📚 Tafsir Ibnu Katsir (Ringkas) / Fathul Karim Mukhtashar Tafsir al-Qur'an al-'Adzhim, karya Syaikh Prof. Dr. Hikmat bin Basyir bin Yasin, professor fakultas al-Qur'an Univ Islam Madinah

Ayat 18-22
Allah SWT berfirman seraya memberitahukan tentang kaum 'Ad, yaitu kaum nabi Hud. Mereka juga mendustakan rasulNya, sebagaimana yang dilakukan kaum nabi Nuh, dan bahwa Allah SWT menimpakan kepada mereka (angin yang sangat kencang) yaitu angin yang kencang dan sangat dingin (pada hari nahas) yaitu menimpa mereka, Pendapat ini dikatakan Adh-Dhahhak, Qatadah, dan As-Suddi. (yang terus-menerus) ditimpakan atas mereka yang membinasakan dan menghancurkan mereka, karena hari itu merupakan hari azab dunia bagi mereka yang langsung berhubungan dengan azab akhirat.
Firman Allah: (yang menggelimpangkan manusia seakan-akan mereka pokok kurma yang tumbang (20)) Demikian itu karena angin menimpa seseorang dari mereka, lalu menerbangkan dia sehingga tidak terlihat lagi, kemudian dijatuhkannya dengan kepala di tanah, sehingga hancurlah kepalanya dan yang tersisa hanyalah tubuhnya saja tanpa kepala. Oleh karena itu Allah berfirman: (seakan-akan mereka pokok kurma yang tumbang (20) Maka betapa dahsyatnya azab-Ku dan ancaman-ancaman-Ku (21) Dan sesungguhnya telah Kami mudahkan Al-Qur’an untuk pelajaran, maka adakah orang yang mengambil pelajaran? (22))


📚 An-Nafahat Al-Makkiyah / Syaikh Muhammad bin Shalih asy-Syawi

Surat Al-Qamar ayat 22: 21-22. Telah berlalu tafsir dari dua ayat yang sebelumnya pada ayat 16 dan 17 dari surat ini.


📚 Hidayatul Insan bi Tafsiril Qur'an / Ustadz Marwan Hadidi bin Musa, M.Pd.I

Allah Subhaanahu wa Ta'aala mengulangi lagi ayat ini sebagai rahmat-Nya kepada hamba-hamba-Nya dan perhatian-Nya kepada mereka, dimana Dia mengajak mereka kepada sesuatu yang di sana terdapat kebaikan bagi dunia dan akhirat mereka.


Mau pahala jariyah & rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang!

📚 Tafsir Ringkas Kementrian Agama RI / Surat Al-Qamar Ayat 22

Peristiwa yang menimpa kaum 'ad merupakan pelajaran berharga bagi orang yang mau memperhatikan. Dan sungguh, telah kami mudahkan Al-Qur'an untuk menjadi pelajaran dan peringatan bagi semua manusia. Maka, adakah di antara mereka orang yang mau mengambil pelajaran sehingga Allah melimpahkan karunia kepadanya dan membantunya memahami kitab suci ini'23-24. Seperti kaum nabi nuh dan kaum 'ad, kaum samud pun mengingkari dakwah nabi mereka, nabi saleh. Kaum samud pun telah mendustakan rasul Allah dan peringatan itu. Maka mereka berkata, 'bagaimana kita akan mengikuti seorang manusia biasa di antara kita yang tidak memiliki keistimewaan dan pengikut, sedang dia mengajarkan sesuatu yang bertentangan dengan keyakinan nenek moyang kita' sungguh, kalau begitu kita benar-benar telah sesat dan gila.


Mau pahala jariyah & rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang!

Demikian kumpulan penafsiran dari para ahli tafsir terkait makna dan arti surat Al-Qamar ayat 22 (arab-latin dan artinya), moga-moga membawa faidah untuk kita. Sokonglah usaha kami dengan memberi tautan menuju halaman ini atau menuju halaman depan TafsirWeb.com.

Link Tersering Dikunjungi

Kami memiliki ratusan halaman yang tersering dikunjungi, seperti surat/ayat: An-Nahl, Tiga (3) Terakhir al-Baqarah, Al-Kautsar 2, Al-Baqarah 156, At-Talaq 3, Az-Zalzalah 7-8. Juga Ali ‘Imran 173, At-Taubah 103, An-Nahl 97, Luqman 12, Al-Baqarah 255, Yusuf 87.

  1. An-Nahl
  2. Tiga (3) Terakhir al-Baqarah
  3. Al-Kautsar 2
  4. Al-Baqarah 156
  5. At-Talaq 3
  6. Az-Zalzalah 7-8
  7. Ali ‘Imran 173
  8. At-Taubah 103
  9. An-Nahl 97
  10. Luqman 12
  11. Al-Baqarah 255
  12. Yusuf 87

Pencarian: surat yasin ayat 27, al mudatsir ayat 42-43, qs al isra 27, al ikhlas dan terjemahan, tafsir surat al fath ayat 29

Bantu Kami

Setiap bulan TafsirWeb melayani 1.000.000+ kaum muslimin yang ingin membaca al-Quran dan tafsirnya secara gratis. Tentu semuanya membutuhkan biaya tersendiri.

Tolong bantu kami meneruskan layanan ini dengan membeli buku digital Jalan Rezeki Berlimpah yang ditulis oleh team TafsirWeb (format PDF, 100 halaman).

Dapatkan panduan dari al-Qur'an dan as-sunnah untuk meraih rezeki berkah berlimpah, dapatkan pahala membantu keberlangsungan kami, Insya Allah.