Surat As-Saffat Ayat 115

وَنَجَّيْنَٰهُمَا وَقَوْمَهُمَا مِنَ ٱلْكَرْبِ ٱلْعَظِيمِ

Arab-Latin: Wa najjaināhumā wa qaumahumā minal-karbil-'aẓīm

Artinya: Dan Kami selamatkan keduanya dan kaumnya dari bencana yang besar.

« As-Saffat 114As-Saffat 116 »

Mau pahala jariyah & rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang!

Hikmah Menarik Berkaitan Dengan Surat As-Saffat Ayat 115

Paragraf di atas merupakan Surat As-Saffat Ayat 115 dengan text arab, latin dan terjemah artinya. Ada pelbagai hikmah menarik dari ayat ini. Terdapat pelbagai penafsiran dari berbagai ahli tafsir terhadap makna surat As-Saffat ayat 115, di antaranya seperti berikut:

📚 Tafsir Al-Muyassar / Kementerian Agama Saudi Arabia

114-115 Dan sungguh Kami telah melimpahkan kenabian dan kerasaulan kepada musa dan harun, Kami menyelamatkan mereka berdua dari kaum mereka dari tenggelam dan Kami mengentaskan mereka dari penghambaan dan kehinaan yang menimpa mereka.”


📚 Tafsir Al-Mukhtashar / Markaz Tafsir Riyadh, di bawah pengawasan Syaikh Dr. Shalih bin Abdullah bin Humaid, Imam Masjidil Haram

115. Kami menyelamatkan keduanya dan kaum keduanya, Bani Israil, dari perbudakan Fir'aun dan dari penenggelaman.


📚 Zubdatut Tafsir Min Fathil Qadir / Syaikh Dr. Muhammad Sulaiman Al Asyqar, mudarris tafsir Universitas Islam Madinah

115. وَنَجَّيْنٰهُمَا وَقَوْمَهُمَا مِنَ الْكَرْبِ الْعَظِيمِ (Dan Kami selamatkan keduanya dan kaumnya dari bencana yang besar)
Yakni dari perbudakan yang dilakukan Fir’aun terhadap mereka. Pendapat lain mengatakan yakni tenggelamnya Fir’aun dan kaumnya yang membinasakan mereka.


Mau pahala jariyah & rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang!

📚 Tafsir Al-Wajiz / Syaikh Prof. Dr. Wahbah az-Zuhaili, pakar fiqih dan tafsir negeri Suriah

115. Kami menolong mereka beserta berdua kaumnya dari azab tenggelam dan keunggulan atas Fir’aun yang memperbudah Bani Israil dan itu merupakan Kesedihan yang sangat dahsyat.


📚 Tafsir Ash-Shaghir / Fayiz bin Sayyaf As-Sariih, dimuraja’ah oleh Syaikh Prof. Dr. Abdullah bin Abdul Aziz al-‘Awaji, professor tafsir Univ Islam Madinah

Kami telah menyelamatkan keduanya dan kaumnya dari bencana yang besar} kesedihan yang berat, yaitu mereka telah diperbudak oleh Fir’aun


📚 Tafsir as-Sa'di / Syaikh Abdurrahman bin Nashir as-Sa'di, pakar tafsir abad 14 H

114-122. Allah mengingatkan karuniaNya kepada dua hamba dan kedua rasulNya, yaitu Nabi Musa dan Nabi Harun, keduanya adalah putra Imran. Yaitu karunia berupa kenabian, kerasulan, dan berdakwah kepada Allah, serta keselamatan keduanya dan kaumnya, dari mush mereka, yaitu Firaun beserta kemenanngan mereka atasnya, hingga Allah menenggelamkannya sedangkan mereka melihatnya. Dan juga diturunkannya al-Kitab yang menjelaskan, yaitu Taurat yang di dalamnya terdapat aturan-aturan, nasihat-nasihat, dan penjelasan tentang segala sesuatu, dan bahwa sesungguhnya Allah telah membimbing mereka berdua kepada jalan yang lurus, yaitu dengan menetapkan satu agama untuk mereka yang penuh dengan aturan-aturan (hukum), syariat-syariat yang bijak yang dapat mengantarkan kepada Allah, dan Allah juga membimbing mereka berdua untuk mengamalkannya.
“Dan Kami abadikan untuk keduanya di kalangan orang-orang yang datang kemudian, (yaitu) ‘Kesejahteraan dilimpahkan atas Musa dan Harun’.” Maksudnya, Kami telah mengabadikan untuk mereka berdua pujian yang baik dan ucapan selamat di kalangan orang-orang yang datang kemudian, dan lebih-lebih di kalangan orang-orang yang terdahulu.
“SEsungguhnya demikianlah Kami memberi balasan kepada orang-orang yang berbuat baik. Sesungguhnya keduanya termasuk hamba-hamba Kami yang beriman.”


Mau pahala jariyah & rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang!

📚 Tafsir Ibnu Katsir (Ringkas) / Fathul Karim Mukhtashar Tafsir al-Qur'an al-'Adzhim, karya Syaikh Prof. Dr. Hikmat bin Basyir bin Yasin, professor fakultas al-Qur'an Univ Islam Madinah

Ayat 114-122
Allah SWT menyebutkan tentang nikmat yang Dia berikan kepada nabi Musa dan nabi Harun, berupa kenabian dan keselamatan bersama dengan orang-orang yang beriman kepada keduanya dari kekejaman Fir'aun dan kaumnya, yang sebelumnya Fir'aun menindas mereka dengan kejam, membunuh anak-anak lelaki mereka, dan membiarkan hidup anak-anak perempuan mereka, dan mereka dipaksa untuk melakukan pekerjaan berat dan hina. Kemudian Allah SWT menolong mereka atas Fir'aun dan kaumnya, dan membuat mereka senang, lalu memenangkan mereka atas Fir'aun dan kaumnya. dan mereka bisa merebut tanah dan harta Fir'aun dan kaumnya, serta merebut semua yang telah dikumpulkan oleh Fir'aun dan kaumnya selama hidupnya. Kemudian Allah SWT menurunkan kepada nabi Musa, kitab yang agung, jelas, gamblang, dan terang, yaituTaurat, sebagaimana Allah SWT berfirman: (Dan sesungguhnya telah Kami berikan kepada Musa dan Harun Kitab Taurat dan penerangan) (Surah Al-Anbiya: 48) dan di sini Allah SWT berfirman: (Dan Kami berikan kepada keduanya kitab yang sangat jelas (117) Dan Kami tunjuki keduanya ke jalan yang lurus (118)) yaitu dalam semua ucapan dan perbuatan (Dan Kami abadikan untuk keduanya (pujian yang baik) di kalangan orang-orang yang datang kemudian (119))
yaitu, Kami sisakan bagi keduanya setelah keduanya sebutan dan pujian yang baik. Kemudian dijelaskan dengan firmanNya: ( (yaitu)- "Kesejahteraan dilimpahkan atas Musa dan Harun (120) Sesungguhnya demikianlah Kami memberi balasan kepada orang-orang yang berbuat baik (121) Sesungguhnya keduanya termasuk hamba-hamba Kami yang beriman (122))


📚 An-Nafahat Al-Makkiyah / Syaikh Muhammad bin Shalih asy-Syawi

Surat As-Saffat ayat 115: Dan di antara nikmat yang di dapatkan Musa dan Harun adalah diselamatkannya keduanya beserta kaumnya dari tenggelam (di laut merah), Allah jadikan Fir’aun jauh dari mereka, dan juga dari dibunuhnya anak-anak mereka yang laki-laki serta anak-anak perempuan yang hidup untuk berkhidmat di rumah.


📚 Hidayatul Insan bi Tafsiril Qur'an / Ustadz Marwan Hadidi bin Musa, M.Pd.I

Yaitu Bani Israil.

Yakni dari perbudakan kepada Fir’aun atau dari penenggelaman Fir’aun dan pengikutnya.


Mau pahala jariyah & rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang!

📚 Tafsir Ringkas Kementrian Agama RI / Surat As-Saffat Ayat 115

115-120. Selain itu, kami beri mereka enam kenikmatan lain. Kami selamatkan keduanya dan kaumnya dari fir'aun yang menindas, memperbudak, dan membunuh bayi laki-laki mereka agar keturunan me-reka punah. Dan kami tolong mereka dari kejaran fir'aun dan tentaranya sehingga jadilah mereka orang-orang yang menang, selamat, dan kembali ke negeri asal mereka dengan merdeka


Mau pahala jariyah & rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang!

Demikian kumpulan penjabaran dari beragam ahli tafsir mengenai isi dan arti surat As-Saffat ayat 115 (arab-latin dan artinya), semoga memberi kebaikan untuk kita. Support syi'ar kami dengan mencantumkan tautan menuju halaman ini atau menuju halaman depan TafsirWeb.com.

Bacaan Paling Banyak Dibaca

Tersedia berbagai konten yang paling banyak dibaca, seperti surat/ayat: Al-Isra 27, Bersyukur, Ali ‘Imran 31, Al-‘Ankabut 57, Luqman, Yunus. Termasuk Al-Hujurat 6, Ad-Dhuha 3, Ali ‘Imran 14, Yunus 40, Al-Bayyinah 5, Al-A’raf 26.

  1. Al-Isra 27
  2. Bersyukur
  3. Ali ‘Imran 31
  4. Al-‘Ankabut 57
  5. Luqman
  6. Yunus
  7. Al-Hujurat 6
  8. Ad-Dhuha 3
  9. Ali ‘Imran 14
  10. Yunus 40
  11. Al-Bayyinah 5
  12. Al-A’raf 26

Pencarian: surat al kahfi ayat 15, bacaan surat an nisa, quran surat at talaq ayat 3, teks surah an naba, surat al alaq ayat 5

Bantu Kami

Setiap bulan TafsirWeb melayani 1.000.000+ kunjungan kaum muslimin yang ingin membaca al-Quran dan tafsirnya secara gratis. Tentu semuanya membutuhkan biaya tersendiri.

Tolong bantu kami meneruskan layanan ini dengan membeli buku digital Jalan Rezeki Berlimpah yang ditulis oleh team TafsirWeb (format PDF, 100 halaman).

Dapatkan panduan dari al-Qur'an dan as-sunnah untuk meraih rezeki berkah berlimpah, dapatkan pahala membantu keberlangsungan kami, Insya Allah.