Surat Yusuf Ayat 2

Anda belum lancar atau belum hafal al-Qur'an? Klik di sini sekarang!

إِنَّآ أَنزَلْنَٰهُ قُرْءَٰنًا عَرَبِيًّا لَّعَلَّكُمْ تَعْقِلُونَ

Arab-Latin: Innā anzalnāhu qur`ānan 'arabiyyal la'allakum ta'qilụn

Artinya: Sesungguhnya Kami menurunkannya berupa Al Quran dengan berbahasa Arab, agar kamu memahaminya.

« Yusuf 1Yusuf 3 »

Anda belum lancar atau belum hafal al-Qur'an? Klik di sini sekarang!

Hikmah Mendalam Terkait Surat Yusuf Ayat 2

Paragraf di atas merupakan Surat Yusuf Ayat 2 dengan text arab, latin dan terjemah artinya. Ada kumpulan hikmah mendalam dari ayat ini. Didapatkan kumpulan penjabaran dari banyak pakar tafsir terkait kandungan surat Yusuf ayat 2, antara lain seperti berikut:

📚 Tafsir Al-Muyassar / Kementerian Agama Saudi Arabia

Sesungguhnya kami telah menurunkan al-qur’an ini dengan berbahasa arab, agar kalian (wahai bangsa arab), dapat mencerna makna-maknanya dan memahaminya serta mengamalkan petunjuknya.


📚 Tafsir Al-Madinah Al-Munawwarah / Markaz Ta'dzhim al-Qur'an di bawah pengawasan Syaikh Prof. Dr. Imad Zuhair Hafidz, professor fakultas al-Qur'an Univ Islam Madinah

2. Dengan keagungan dan kekuasaan Kami yang sempurna, Kami turunkan al-Qur’an dari sisi Kami dengan bahasa arab yang fasih, agar mereka memahami makna dan tujuannya.


📚 Tafsir Al-Mukhtashar / Markaz Tafsir Riyadh, di bawah pengawasan Syaikh Dr. Shalih bin Abdullah bin Humaid, Imam Masjidil Haram

2. Sesungguhnya Kami menurunkan Al-Qur`ān dengan menggunakan bahasa Arab supaya kalian -wahai orang-orang Arab- bisa memahami maknanya.


Anda belum lancar atau belum hafal al-Qur'an? Klik di sini sekarang!

📚 Zubdatut Tafsir Min Fathil Qadir / Syaikh Dr. Muhammad Sulaiman Al Asyqar, mudarris tafsir Universitas Islam Madinah

2. إِنَّآ أَنزَلْنٰهُ (Sesungguhnya Kami menurunkannya)
Yakni al-Qur’an.

قُرْءٰنًا عَرَبِيًّا(berupa Al Quran dengan berbahasa Arab)
Yakni dengan berbahasa arab.

لَّعَلَّكُمْ تَعْقِلُونَ(agar kamu memahaminya)
Yakni agar kalian mengetahui makna-maknanya dan memahami kandungannya.


📚 Tafsir Al-Wajiz / Syaikh Prof. Dr. Wahbah az-Zuhaili, pakar fiqih dan tafsir negeri Suriah

2. Sesungguhnya Kami menurunkan Al-Qur’an ini dengan bahasa Arab supaya kalian mengerti makna-maknanya dan memahami isinya guna membangun manusia individu dan sosial


📚 Tafsir Ash-Shaghir / Fayiz bin Sayyaf As-Sariih, dimuraja’ah oleh Syaikh Prof. Dr. Abdullah bin Abdul Aziz al-‘Awaji, professor tafsir Univ Islam Madinah

{Sesungguhnya Kami menurunkannya berupa Al-Qur’an yang berbahasa Arab agar kalian mengerti


Anda belum lancar atau belum hafal al-Qur'an? Klik di sini sekarang!

📚 Tafsir as-Sa'di / Syaikh Abdurrahman bin Nashir as-Sa'di, pakar tafsir abad 14 H

2. diantara aspek kejelasan dan terangnya, Allah menurunkannya dengan bahasa arab, bahasa yang paling mulia dan fasih, ia alquran menerangkan segala hal yang dibutuhkan oleh manusia yang berupa fakta fakta yang bermanfaat. seluruh segi kejelasan dan terangnya al qur’an ini tujuannya “agar kamu memahaminya” yakni, supaya kalian memahami batasan batasan Allah, masalah masalah yang prinsip ataupun cabang cabangnya, perintah perintah dan larangan laraganNya. Apabila kalian sudah memahaminya dengan dasar keyakinan, dan hati hati kalian mengetahui pengetahuan tentangnya, maka hal itu akan membuahkan amalan anggota tubuh dan ketundukan hati kepadaNya. Dan “agar kamu memahaminya” yakni, agar akal akal kalian bertambah matang melalui pengulangan makna makna yang mulia lagi luhur pada benak benak kalian. Hingga kalian akan berada dalam perubahan dari suatu kondisi kepada kondisi kondisi lainnya, yang lebih tinggi dan sempurna.


📚 Tafsir Ibnu Katsir (Ringkas) / Fathul Karim Mukhtashar Tafsir al-Qur'an al-'Adzhim, karya Syaikh Prof. Dr. Hikmat bin Basyir bin Yasin, professor fakultas al-Qur'an Univ Islam Madinah

Ayat 1-3
Adapun pembahasan tentang huruf-huruf itu telah dijelaskan sebelumnya pada permulaan surah Al-Baqarah. Firman Allah: (Ini adalah ayat-ayat Kitab (Al-Qur'an)) yaitu (ayat-ayat Kitab) ini, yaitu Al-Qur'an (yang jelas) yaitu jelas dan terang yang mengungkapkan, menjelaskan dan menerangkan segala sesuatu yang samar.
(Sesungguhnya Kami menurunkannya berupa Al-Qur'an dengan berbahasa Arab, agar kalian memahaminya (2)) Demikian itu karena bahasa Arab adalah bahasa paling jelas, terang, luas, dan banyak maknanya tentang jiwa. Oleh karena itu Allah menurunkan kitab paling mulia dengan bahasa paling mulia kepada rasul paling mulia malaikat paling mulia. Hal itu terjadi di tanah paling mulia, dan awal penurunannya terjadi di bulan paling mulia, yaitu bulan Ramadhan, sehingga sempurnalah dari berbagai segi. Oleh karena itu Allah berfirman: (Kami menceritakan kepadamu kisah yang paling baik melalui wahyu Al-Qur’an ini kepadamu) yaitu pemberian wahyu Kami untuk Al-Qur'an ini kepadamu.


📚 Aisarut Tafasir / Syaikh Abu Bakar Jabir al-Jazairi, mudarris tafsir di Masjid Nabawi

Makna kata : (قُرۡءَٰنًا عَرَبِيّٗا) quraanan ‘arabiyyan : dengan bahasa Arab, bahasanya kabilah ‘Adnan dan Qahthan.

Makna ayat :
Firman-Nya (إِنَّآ أَنزَلۡنَٰهُ) Kami menurunkannya yaitu, Al-Qur’an( قُرۡءَٰنًا عَرَبِيّٗا) dengan bahasa Arab agar mereka bisa memahaminya, memikirkan makna-maknanya, dan mendapat hidayah darinya, sehingga mendapat kebahagiaan. (لَّعَلَّكُمۡ تَعۡقِلُونَ) agar kalian bisa memahaminya, dan mengetahui apa yang ia bawa berupa cahaya dan petunjuk.

Pelajaran dari ayat :
• Hikmah diturunkannya Al-Qur’an dengan bahasa arab, agar orang-orang Arab memahaminya lalu mendakwahkannya kepada yang lain.


Anda belum lancar atau belum hafal al-Qur'an? Klik di sini sekarang!

📚 Hidayatul Insan bi Tafsiril Qur'an / Ustadz Marwan Hadidi bin Musa, M.Pd.I

Surat Yusuf ayat 2: Sehingga kamu dapat mengamalkannya, pemahamanmu bertambah karena pengulangan makna-maknanya yang tinggi lagi mulia di pikiranmu, sehingga kamu mau merubah diri dari keadaan yang satu kepada keadaan yang lain yang lebih baik dan lebih sempurna, dan inilah tarbiyah (pendidikan) yang sesunguhnya.


📚 Tafsir Ringkas Kementrian Agama RI / Surat Yusuf Ayat 2

Selanjutnya Allah menegaskan keberadaan Al-Qur'an. Sesungguhnya kami menurunkannya, yakni kalam Allah yang qadim sebagai qur'an, yaitu bacaan yang berbahasa arab, bahasa induk masyarakat pertama yang dihadapi nabi agar kamu mengerti maknanya dan paham akan isi dari pesan-pesan yang terkandung di dalamnya, sehingga kamu mampu memahaminya dengan akalmu. Allah menurunkan ayat ini dan sesudahnya ketika sekelompok orang yahudi meminta nabi Muhammad menceritakan kisah nabi yusuf dan nabi yakub, lalu turunlah ayat berikut ini. Kami akan menceritakan kepadamu wahai nabi Muhammad suatu kisah umat-umat terdahulu untuk menguatkan hatimu dan menjadi pelajaran bagi umatmu. Kisah ini adalah kisah yang paling baik karena sarat dengan pesan, nasihat, dan pelajaran yang diuraikan dengan susunan bahasa yang indah dan menarik. Kisah itu kami turunkan dengan mewahyukan Al-Qur'an ini kepadamu, dan sesungguhnya engkau sebelum kami mewahyukannya itu termasuk orang yang tidak mengetahui tentang kisah-kisah umat terdahulu. Kisah-kisah para nabi dan orang-orang saleh yang dipaparkan dalam Al-Qur'an adalah menjadi pelajaran bagi umat nabi Muhammad, karena sarat dengan pesan-pesan moral serta nasihat.


Anda belum lancar atau belum hafal al-Qur'an? Klik di sini sekarang!

Itulah beraneka penjabaran dari para mufassirun berkaitan kandungan dan arti surat Yusuf ayat 2 (arab-latin dan artinya), semoga berfaidah bagi kita. Bantulah dakwah kami dengan mencantumkan tautan menuju halaman ini atau menuju halaman depan TafsirWeb.com.

Halaman Cukup Banyak Dibaca

Nikmati berbagai konten yang cukup banyak dibaca, seperti surat/ayat: Al-Falaq, An-Naba, Al-A’la, Do’a Setelah Adzan, Al-Fatihah, Al-Qadr. Ada juga Al-Hujurat 13, Adh-Dhuha, Al-Kafirun, Yusuf 28, Al-Isra 32, Seribu Dinar.

  1. Al-Falaq
  2. An-Naba
  3. Al-A’la
  4. Do’a Setelah Adzan
  5. Al-Fatihah
  6. Al-Qadr
  7. Al-Hujurat 13
  8. Adh-Dhuha
  9. Al-Kafirun
  10. Yusuf 28
  11. Al-Isra 32
  12. Seribu Dinar

Pencarian: surah al kautsar beserta artinya, surah insyirah latin, al maun ayat 6, surah alqadr, surat asy syams dan artinya

Surat dan Ayat Rezeki

GRATIS Dapatkan pahala jariyah dan buku digital "Jalan Rezeki Berlimpah". Caranya, copy-paste text di bawah dan kirimkan ke minimal tiga (3) group WhatsApp yang Anda ikuti:

Nikmati kemudahan dari Allah untuk memahami al-Qur’an dengan tafsirnya. Tinggal klik nama suratnya, klik nomor ayat yang berwarna biru, maka akan keluar penjelasan lengkap untuk ayat tersebut:
 
👉 tafsirweb.com/start
 
✅ Bagikan informasi ini untuk mendapat pahala jariyah

Setelah Anda melakukan hal di atas, klik tombol di bawah: