Surat Yusuf Ayat 1
الٓر ۚ تِلْكَ ءَايَٰتُ ٱلْكِتَٰبِ ٱلْمُبِينِ
Arab-Latin: Alif lām rā, tilka āyātul-kitābil mubīn
Artinya: Alif, laam, raa. Ini adalah ayat-ayat Kitab (Al Quran) yang nyata (dari Allah).
Mau pahala jariyah & rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang!
Hikmah Penting Terkait Surat Yusuf Ayat 1
Paragraf di atas merupakan Surat Yusuf Ayat 1 dengan text arab, latin dan terjemah artinya. Ada beraneka hikmah penting dari ayat ini. Didapatkan beraneka penjelasan dari banyak ulama tafsir terkait kandungan surat Yusuf ayat 1, di antaranya seperti termaktub:
📚 Tafsir Al-Muyassar / Kementerian Agama Saudi Arabia
Alif lam Ro.
Keterangan tentang huruf-huruf yang terpotong-potong (diawal surat) telah berlalu di muka pada permulaan surat al-baqarah.
Ini adalah ayat-ayat kitab yang nyata lagi jelas dalam makna-maknanya, halal dan haramnya, serta hidayahnya.
📚 Tafsir Al-Madinah Al-Munawwarah / Markaz Ta'dzhim al-Qur'an di bawah pengawasan Syaikh Prof. Dr. Imad Zuhair Hafidz, professor fakultas al-Qur'an Univ Islam Madinah
1. Pada awal surat al-Baqarah telah disebutkan penjelasan tentang huruf muqattha’ah, dan hikmah dari huruf-huruf ini adalah untuk menjelaskan mukjizat al-Qur’an dan karena menempatannya pada awal surat menambah keindahan dan keagungan al-Qu’ran.
Ayat-ayat yang mulia ini adalah ayat-ayat al-Qur’an yang jelas petunjuk dan kefasihannya.
📚 Tafsir Al-Mukhtashar / Markaz Tafsir Riyadh, di bawah pengawasan Syaikh Dr. Shalih bin Abdullah bin Humaid, Imam Masjidil Haram
1. Alif Lām Rā. Pembahasan tentang huruf-huruf ini dan yang semacam dengannya sudah ada di awal surah Al-Baqarah. Ayat-ayat yang diturunkan dalam surah ini termasuk ayat-ayat Al-Qur`ān yang jelas isi kandungannya.
Mau pahala jariyah & rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang!
📚 Zubdatut Tafsir Min Fathil Qadir / Syaikh Dr. Muhammad Sulaiman Al Asyqar, mudarris tafsir Universitas Islam Madinah
1. تِلْكَ ءَايٰتُ الْكِتٰبِ الْمُبِينِ(Ini adalah ayat-ayat Kitab (Al Quran) yang nyata (dari Allah))
Yakni inilah ayat-ayat yang diturunkan kepadamu dalam surat ini, ini adalah ayat-ayat al-Qur’an yang jelas, yakni jelas bahwa ia diturunkan dari sisi Allah, jelas bahwa ia merupakan mukjizat, serta jelas dalam hukum-hukum yang dikandungnya.
📚 Tafsir Al-Wajiz / Syaikh Prof. Dr. Wahbah az-Zuhaili, pakar fiqih dan tafsir negeri Suriah
Allah menamai surah ini dengan surah yang mengandung sebaik-baik kisah, ayat bagi orang-orang mukmin, pelajaran bagi orang yang memiliki akal, dan pembenar bagi kitab-kitab samawi sebelumnya. Sebab turunnya surah ini yaitu bahwa orang-orang kafir Mekah bertemu dengan orang-orang Yahudi, lalu mereka berbicara tentang Muhammad SAW, lalu orang-orang Yahudi berkata: “Bertanyalah kepadanya, kenapa keluarga Ya’kub tidak pindah dari Syam menuju Mesir, yaitu tentang kisah Yusuf,” lalu turunlah surah ini
1. {Alif Lam Ra’} Alif, Lam Ra’, berfungsi untuk menunukkan kekokohan Al-Qur’an dan menantang bangsa Arab untuk menyainginya meskipun itu terdiri dari huruf-huruf bahasa Arab yang mana mereka pandai menjelaskan dan fasih dalam bahasa itu. Ayat-ayat dalam surah ini termasuk ayat-ayat Al-Qur’an yang menjelaskan bahwa Al-Qur’an itu dari sisi Allah.
📚 Tafsir Ash-Shaghir / Fayiz bin Sayyaf As-Sariih, dimuraja’ah oleh Syaikh Prof. Dr. Abdullah bin Abdul Aziz al-‘Awaji, professor tafsir Univ Islam Madinah
Alif Lām Rā. Itulah ayat-ayat kitab yang jelas} yang menjelaskan halal dan haram, ketentuan-ketentuan dan hukum-hukum Allah
Mau pahala jariyah & rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang!
📚 Tafsir as-Sa'di / Syaikh Abdurrahman bin Nashir as-Sa'di, pakar tafsir abad 14 H
1. Allah mengabarkan bahwa ayat ayat al-qur’an adalah “ayat ayat kitab(alqur’an) yang nyata” (dari Allah) maksudnya ayat yang jelas lagi terang, lafazh dan makna maknanya.
📚 Tafsir Ibnu Katsir (Ringkas) / Fathul Karim Mukhtashar Tafsir al-Qur'an al-'Adzhim, karya Syaikh Prof. Dr. Hikmat bin Basyir bin Yasin, professor fakultas al-Qur'an Univ Islam Madinah
Ayat 1-3
Adapun pembahasan tentang huruf-huruf itu telah dijelaskan sebelumnya pada permulaan surah Al-Baqarah. Firman Allah: (Ini adalah ayat-ayat Kitab (Al-Qur'an)) yaitu (ayat-ayat Kitab) ini, yaitu Al-Qur'an (yang jelas) yaitu jelas dan terang yang mengungkapkan, menjelaskan dan menerangkan segala sesuatu yang samar.
(Sesungguhnya Kami menurunkannya berupa Al-Qur'an dengan berbahasa Arab, agar kalian memahaminya (2)) Demikian itu karena bahasa Arab adalah bahasa paling jelas, terang, luas, dan banyak maknanya tentang jiwa. Oleh karena itu Allah menurunkan kitab paling mulia dengan bahasa paling mulia kepada rasul paling mulia malaikat paling mulia. Hal itu terjadi di tanah paling mulia, dan awal penurunannya terjadi di bulan paling mulia, yaitu bulan Ramadhan, sehingga sempurnalah dari berbagai segi. Oleh karena itu Allah berfirman: (Kami menceritakan kepadamu kisah yang paling baik melalui wahyu Al-Qur’an ini kepadamu) yaitu pemberian wahyu Kami untuk Al-Qur'an ini kepadamu.
📚 Aisarut Tafasir / Syaikh Abu Bakar Jabir al-Jazairi, mudarris tafsir di Masjid Nabawi
Makna kata :
(الٓرۚ) alif laam raa : tertulis الٓرۚ dan dibaca: alif laam raa. Allah lebih mengetahui tentang maknanya.
(ٱلۡكِتَٰبِ ٱلۡمُبِينِ) al-kitaabil mubiin : Al-Qur’an petunjuk bagi kebenaran dalam aqidah, ibadah, dan syariat.
Makna ayat :
Firman-Nya : (الٓرۚ) Termasuk huruf muqotho’ah, yang mana ayat-ayat Al-Qur’an tersusun dari huruf-huruf itu, lalu memberi isyarat dengan firman-Nya (تِلۡكَ ءَايَٰتُ ٱلۡكِتَٰبِ ٱلۡمُبِينِ) inilah ayat-ayat kitab penjelas kebenaran, dan setiap manusia butuh akan hal yang dapat memperbaiki agama dan dunianya.
Pelajaran dari ayat :
• Mukjizat Al-Qur’an, Al-Qur’an terdiri dari huruf-huruf seperti (الر) (طس) (ق) namun orang-orang Arab tidak mampu untuk membuat yang semisalnya, walaupun satu surat.
Mau pahala jariyah & rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang!
📚 Hidayatul Insan bi Tafsiril Qur'an / Ustadz Marwan Hadidi bin Musa, M.Pd.I
Surat Yusuf ayat 1: Lafaz dan maknanya jelas. Diterangkan di sana kebenaran secara jelas. Di antara contoh jelasnya adalah Allah menurunkannya dengan bahasa Arab, bahasa mereka agar mereka mengerti batasan-batasannya, masalah dasar maupun cabang, dan mengerti perintah-perintah dan larangan-larangannya.
📚 Tafsir Ringkas Kementrian Agama RI / Surat Yusuf Ayat 1
Alif laam raa'. Huruf-huruf hija'iyyah yang menjadi pembuka surah pada ayat ini dan surah lainya diungkap Allah untuk menggugah dan menarik perhatian kepada lawan bicara, agar mereka memperhatikan pesan-pesan yang akan disampaikan Allah. Huruf ini adalah huruf-huruf yang merangkai ayat-ayat Al-Qur'an hingga menjadi susunan ayat yang indah dan istimewa. Ayat-ayat berikut yang terdapat dalam surah ini adalah sebagian dari ayat-ayat yang terdapat dalam kitab suci Al-Qur'an yang jelas dan nyata bahwa ayat-ayat tersebut adalah wahyu dari Allah. Selanjutnya Allah menegaskan keberadaan Al-Qur'an. Sesungguhnya kami menurunkannya, yakni kalam Allah yang qadim sebagai qur'an, yaitu bacaan yang berbahasa arab, bahasa induk masyarakat pertama yang dihadapi nabi agar kamu mengerti maknanya dan paham akan isi dari pesan-pesan yang terkandung di dalamnya, sehingga kamu mampu memahaminya dengan akalmu.
Mau pahala jariyah & rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang!
Demikian beberapa penjelasan dari berbagai ulama terhadap isi dan arti surat Yusuf ayat 1 (arab-latin dan artinya), moga-moga berfaidah untuk kita bersama. Dukunglah syi'ar kami dengan memberikan link menuju halaman ini atau menuju halaman depan TafsirWeb.com.