Surat Ali ‘Imran Ayat 38-39

Anda belum lancar atau belum hafal al-Qur'an? Klik di sini sekarang!

هُنَالِكَ دَعَا زَكَرِيَّا رَبَّهُۥ ۖ قَالَ رَبِّ هَبْ لِى مِن لَّدُنكَ ذُرِّيَّةً طَيِّبَةً ۖ إِنَّكَ سَمِيعُ ٱلدُّعَآءِ

Arab-Latin: hunālika da'ā zakariyyā rabbah, qāla rabbi hab lī mil ladungka żurriyyatan ṭayyibah, innaka samī'ud-du'ā`

Artinya: Di sanalah Zakariya mendoa kepada Tuhannya seraya berkata: "Ya Tuhanku, berilah aku dari sisi Engkau seorang anak yang baik. Sesungguhnya Engkau Maha Pendengar doa".

فَنَادَتْهُ ٱلْمَلَٰٓئِكَةُ وَهُوَ قَآئِمٌ يُصَلِّى فِى ٱلْمِحْرَابِ أَنَّ ٱللَّهَ يُبَشِّرُكَ بِيَحْيَىٰ مُصَدِّقًۢا بِكَلِمَةٍ مِّنَ ٱللَّهِ وَسَيِّدًا وَحَصُورًا وَنَبِيًّا مِّنَ ٱلصَّٰلِحِينَ

Arab-Latin: fa nādat-hul-malā`ikatu wa huwa qā`imuy yuṣallī fil-miḥrābi annallāha yubasysyiruka biyaḥyā muṣaddiqam bikalimatim minallāhi wa sayyidaw wa ḥaṣụraw wa nabiyyam minaṣ-ṣāliḥīn

Artinya: Kemudian Malaikat (Jibril) memanggil Zakariya, sedang ia tengah berdiri melakukan shalat di mihrab (katanya): "Sesungguhnya Allah menggembirakan kamu dengan kelahiran (seorang puteramu) Yahya, yang membenarkan kalimat (yang datang) dari Allah, menjadi ikutan, menahan diri (dari hawa nafsu) dan seorang Nabi termasuk keturunan orang-orang saleh".

Anda belum lancar atau belum hafal al-Qur'an? Klik di sini sekarang!

Pelajaran Menarik Tentang Surat Ali ‘Imran Ayat 38-39

Terdokumentasikan kumpulan penjelasan dari berbagai mufassir terhadap kandungan surat ali ‘imran ayat 38-39, antara lain seperti berikut:

Maka para malaikat memanggilnya ketika dia tengah berdiri di hadapan Allah di tempat sholatnya sambil menjatkan do’a kepadanya, ”sesungguhnya Allah memberitahukan kepada mu dengan satu berita mengembirakan dirimu. Yaitu bahwa kamu akan diberi anugerah putra yang namanya Yahya, dia membenarkan kaliamat yang datang dari Allah, (yaitu Isa putra Maryam) dan Yahya akan menjadi pemimpin di tengah kaumnya, dia memiliki kedudukan dan martabat yang tinggi, dan menjadi seorang insan yang menjaga diri, tidak berbuat dosa dan mengikuti syahwat yang memudaratkan, serta menjadi seorang nabi dari kalangan orang-orang shalih yang telah mencapi puncak keshalihannya.” (Tafsir al-Muyassar)

Kemudian Malaikat berbicara kepada Zakariya ketika dia sedang berdiri untuk menunaikan salat di tempat ibadahnya seraya berkata, “Sesungguhnya Allah memberikan kabar gembira kepadamu bahwa kamu akan mempunyai seorang anak laki-laki bernama Yahya. Di antara sifatnya adalah dia membenarkan kalimat yang datang dari Allah, yaitu Isa putra Maryam, karena Isa diciptakan secara khusus melalui kalimat Allah. Dan anak laki-laki itu (Yahya) akan menjadi pemuka kaumnya dalam bidang keilmuan dan ketekunan beribadah. Dia selalu menahan dirinya dari segala macam kesenangan, termasuk kesenangan dengan wanita. Dia berkonsentrasi penuh dalam beribadah kepada Rabbnya. Dan dia adalah seorang Nabi yang menjadi bagian dari orang-orang yang saleh.” (Tafsir al-Mukhtashar)

39 Kemudian Malaikat Jibril menyeru Zakariya sebagaimana yang disebutkan At thobari dari Ibnu Mas’ud. Zakariya tengah berdiri melakukan shalat dan berdoa di mihrab: “Sesungguhnya Allah akan memberi kabar gembira kepada kamu dengan kelahiran Yahya (dalam Injil disebutkan Yuhna) yang membenarkan kalimat dari Allah yaitu Isa. Serta memberi kabar gembira dengan diutusnya Nabi Isa, yang akan diutus pada zamanya, putera dari bibinya, sehingga Isa disebut kalimat Allah, sebab ada pada kalam Allah: Jadilah. Dan Yahya akan jadi pemimpin yang menuntun kaumnya dengan ilmu, kebijaksanaan, keutamaan, dan menjaga diri dari perempuan, dan akan menjadi nabi yang saleh yang memenuhi hak-hak Allah dan manusia, serta terjaga dari melakukan dosa. (Tafsir al-Wajiz)

فَنَادَتْهُ الْمَلٰٓئِكَةُ (Kemudian Malaikat memanggil Zakariya) Yakni malaikat Jibril. أَنَّ اللهَ يُبَشِّرُكَ بِيَحْيَىٰ (Sesungguhnya Allah menggembirakan kamu dengan kelahiran (seorang puteramu) Yahya) Dan nama yang disebutkan di Injil adalah Yohana. Yakni Allah menggembirakanmu dengan kelahiran Yahya. مُصَدِّقًۢا بِكَلِمَةٍ مِّنَ اللهِ (yang membenarkan kalimat (yang datang) dari Allah ) Yakni yang membenarkan Nabi Isa dan mengabarkan kedatangannya. Adapun penyebutan Isa dengan kalimat Allah adalah kerena ia diciptakan dengan firman-Nya “kun”. Dan kedatangan Yahya adalah untuk mengabarkan dekatnya pengutusan Isa yang diutus pada zamannya, dan Isa adalah anak dari bibinya dari jalur ibu, dan Yahya adalah orang yang pertama beriman kepada Isa. وَسَيِّدًا وَحَصُورًا (menjadi panutan, menahan diri (dari hawa nafsu)) Makna (السيد) adalah orang yang memimpin kaumnya yang pengasih, mulia, lagi bertaqwa. Dan makna (الحصور) adalah yang tidak mendatangi perempuan, maka Nabi Yahya dahulu tidak mendatangi perempuan tidak seperti lelaki lainnya. Mungkin disebabkan karena ia tidak mampu melakukan itu atau karena ia memang menahan diri dari hal itu. وَنَبِيًّا مِّنَ الصّٰلِحِينَ (dan seorang Nabi termasuk keturunan orang-orang saleh) Yakni yang menjalankan apa yang diwajibkan Allah atasnya dan menunaikan hak-hak orang lain kepada mereka. (Zubdatut Tafsir)

Anda belum lancar atau belum hafal al-Qur'an? Klik di sini sekarang!

Demikian variasi penafsiran dari kalangan mufassirun terhadap kandungan dan arti surat ali ‘imran ayat 38-39 (arab, latin, artinya), moga-moga membawa manfaat bagi kita semua. Dukung perjuangan kami dengan memberikan hyperlink ke halaman ini atau ke halaman depan TafsirWeb.com.

Artikel Cukup Sering Dicari

Terdapat berbagai materi yang cukup sering dicari, seperti surat/ayat: Ali ‘Imran 191, Al-Baqarah 216, Al-Fatihah 7, Al-Fatihah 1, Luqman 13-14, Yunus 41. Juga Yasin 40, Assalaamualaikum, Al-Baqarah 284-286, Al-Fatihah 2, Ali ‘Imran 104, Al-A’raf.

  1. Ali ‘Imran 191
  2. Al-Baqarah 216
  3. Al-Fatihah 7
  4. Al-Fatihah 1
  5. Luqman 13-14
  6. Yunus 41
  7. Yasin 40
  8. Assalaamualaikum
  9. Al-Baqarah 284-286
  10. Al-Fatihah 2
  11. Ali ‘Imran 104
  12. Al-A’raf

Pencarian: an nur 43, doa selepas adzan, sesudah kesulitan ada kemudahan, al baqarah ayat 155-157, surah alqoriah

Surat dan Ayat Rezeki

GRATIS Dapatkan pahala jariyah dan buku digital "Jalan Rezeki Berlimpah". Caranya, copy-paste text di bawah dan kirimkan ke minimal tiga (3) group WhatsApp yang Anda ikuti:

Nikmati kemudahan dari Allah untuk memahami al-Qur’an dengan tafsirnya. Tinggal klik nama suratnya, klik nomor ayat yang berwarna biru, maka akan keluar penjelasan lengkap untuk ayat tersebut:
 
👉 tafsirweb.com/start
 
✅ Bagikan informasi ini untuk mendapat pahala jariyah

Setelah Anda melakukan hal di atas, klik tombol di bawah: