Surat Yunus Ayat 79
وَقَالَ فِرْعَوْنُ ٱئْتُونِى بِكُلِّ سَٰحِرٍ عَلِيمٍ
Arab-Latin: Wa qāla fir'aunu`tụnī bikulli sāḥirin 'alīm
Artinya: Fir'aun berkata (kepada pemuka kaumnya): "Datangkanlah kepadaku semua ahli-ahli sihir yang pandai!"
Mau dapat pahala jariyah dan rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang
Tafsir Mendalam Terkait Dengan Surat Yunus Ayat 79
Paragraf di atas merupakan Surat Yunus Ayat 79 dengan text arab, latin dan terjemah artinya. Ada beragam tafsir mendalam dari ayat ini. Didapatkan beragam penafsiran dari kalangan ahli ilmu mengenai makna surat Yunus ayat 79, misalnya sebagaimana berikut:
📚 Tafsir Al-Muyassar / Kementerian Agama Saudi Arabia
Fir’aun berkata, ”datangkanlah kepadaku setiap tukang sihir yang ahli dalam penguasaan ilmu sihir.”
📚 Tafsir Al-Madinah Al-Munawwarah / Markaz Ta'dzhim al-Qur'an di bawah pengawasan Syaikh Prof. Dr. Imad Zuhair Hafidz, professor fakultas al-Qur'an Univ Islam Madinah
79-80. Setelah Fir’aun melihat mukjizat dari tongkat dan tangan Musa, dia meminta untuk mengumpulkan para tukang sihir yang mahir. Kemudian mereka memenuhinya dan menghadiri hari yang disepakati Musa dan para pengikut Fir’aun.
Setelah para tukang sihir memberi pilihan kepada Musa siapa yang akan memulai, Musa berkata kepada mereka: “Lemparlah terlebih dahulu tongkat dan tali yang akan kalian lempar.”
📚 Tafsir Al-Mukhtashar / Markaz Tafsir Riyadh, di bawah pengawasan Syaikh Dr. Shalih bin Abdullah bin Humaid, Imam Masjidil Haram
79. Fir'aun berkata kepada kaumnya, "Datangkanlah kepadaku semua penyihir yang mahir dan berpengalaman!"
Mau dapat pahala jariyah dan rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang
📚 Zubdatut Tafsir Min Fathil Qadir / Syaikh Dr. Muhammad Sulaiman Al Asyqar, mudarris tafsir Universitas Islam Madinah
79. وَقَالَ فِرْعَوْنُ ائْتُونِى بِكُلِّ سٰحِرٍ عَلِيمٍ (Fir’aun berkata (kepada pemuka kaumnya): “Datangkanlah kepadaku semua ahli-ahli sihir yang pandai)
Fir’aun mengatakan ini setelah menyaksikan mukjizat-mukjizat yang didatangkan Nabi Musa berupa tangan yang putih bersinar dan tongkat yang berubah bentuk, hal ini karena Fir’aun menganggap dua mukjizat ini adalah sihir. Dan bisa juga karena Fir’aun ingin menenangkan orang-orang dan ingin melawan mukjizat Nabi Musa dengan sihir, dan klenik serta ingin menakut-nakuti dan mengganggu Nabi Musa.
Dan Allah kemudian menyebutkan kekalahan tipu daya Fir’aun.
📚 Tafsir Al-Wajiz / Syaikh Prof. Dr. Wahbah az-Zuhaili, pakar fiqih dan tafsir negeri Suriah
79 Fir’aun berkata kepada pemuka kaumnya: “Datangkanlah kepadaku semua ahli-ahli sihir yang pandai!” Untuk menunjukkan bahwa yang dibawa Musa itu adalah benar-benar sihir.
📚 Tafsir Ash-Shaghir / Fayiz bin Sayyaf As-Sariih, dimuraja’ah oleh Syaikh Prof. Dr. Abdullah bin Abdul Aziz al-‘Awaji, professor tafsir Univ Islam Madinah
Fir‘aun berkata,“Datangkanlah kepadaku semua penyihir yang ahli”
Mau dapat pahala jariyah dan rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang
📚 Tafsir as-Sa'di / Syaikh Abdurrahman bin Nashir as-Sa'di, pakar tafsir abad 14 H
79. “Firaun berkata (kepada pemuka kaumnya)”, sebagai bentuk penentangan kepada kebenaran yang dibawa oleh Musa dan menujukkan kekuatannya di depan kaum dan pengikutnya, “Datangkanlah kepadaku semua ahli-ahli sihir yang pandai.” Yakni ahli dan mumpuni dalam urusan sihir, maka Firaun meminta agar para penyihir yang mahir dalam berbagai jenis dan bentuknya dihadirkan dari sejumlah penjuru Mesir.
📚 Hidayatul Insan bi Tafsiril Qur'an / Ustadz Marwan Hadidi bin Musa, M.Pd.I
Surat Yunus ayat 79: Maka dikirimlah beberapa orang untuk mencari tukang sihir yang ada di berbagai kota di Mesir dengan beragam tingkatan mereka.
📚 Tafsir Ringkas Kementrian Agama RI / Surat Yunus Ayat 79
Setelah pada ayat sebelumnya dijelaskan penolakan firaun dan kaumnya terhadap dakwah nabi musa, lalu pada ayat ini dijelaskan tentang langkah yang diambil oleh firaun untuk menantang nabi musa dan fir'aun berkata kepada pemuka kaumnya, datangkanlah kepadaku semua penyihir yang ulung untuk melawan musa! maka ketika para penyihir itu sudah datang, mereka berkata kepada nabi musa, engkau atau kami yang melemparkan terlebih dahulu' nabi musa berkata kepada mereka, lemparkanlah terlebih dahulu apa yang hendak kamu lemparkan! (lihat: surah thaha/20: 65-66)
Mau dapat pahala jariyah dan rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang
Demikian aneka ragam penjelasan dari berbagai mufassirun terhadap kandungan dan arti surat Yunus ayat 79 (arab-latin dan artinya), moga-moga membawa faidah untuk kita bersama. Bantu dakwah kami dengan memberi tautan menuju halaman ini atau menuju halaman depan TafsirWeb.com.