Surat As-Saffat Ayat 105

قَدْ صَدَّقْتَ ٱلرُّءْيَآ ۚ إِنَّا كَذَٰلِكَ نَجْزِى ٱلْمُحْسِنِينَ

Arab-Latin: Qad ṣaddaqtar-ru`yā, innā każālika najzil-muḥsinīn

Artinya: Sesungguhnya kamu telah membenarkan mimpi itu sesungguhnya demikianlah Kami memberi balasan kepada orang-orang yang berbuat baik.

« As-Saffat 104As-Saffat 106 »

Mau dapat pahala jariyah dan rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang

Kandungan Mendalam Terkait Dengan Surat As-Saffat Ayat 105

Paragraf di atas merupakan Surat As-Saffat Ayat 105 dengan text arab, latin dan terjemah artinya. Ada bermacam kandungan mendalam dari ayat ini. Terdokumentasikan bermacam penjabaran dari para mufassir berkaitan isi surat As-Saffat ayat 105, misalnya sebagaimana berikut:

📚 Tafsir Al-Muyassar / Kementerian Agama Saudi Arabia

104-105 lalu Kami memanggil Ibrahim dalam keadaan yang sangat sulit tersebut, ”wahai Ibrahim, kamu telah melakukan apa yang aku perintahkan kepadamu dan kamu telah membenarkan mimpimu. sesungguhnya Kami membalas orang-orang yang berbuat baik sepertimu sebagaimana Kami membalasmu atas pembenaranmu, sehingga Kami menyelamatkan mereka dari kesuliatn-kesulitan di dunia daan akhirat.


📚 Tafsir Al-Mukhtashar / Markaz Tafsir Riyadh, di bawah pengawasan Syaikh Dr. Shalih bin Abdullah bin Humaid, Imam Masjidil Haram

105. Kamu telah merealisasikan mimpimu dengan tekad kuatmu untuk menyembelih anakmu. Sebagaimana Kami membalasmu dengan membebaskanmu dari ujian yang berat ini, Kami juga membalas orang-orang yang berbuat baik dengan menyelamatkan mereka dari ujian dan cobaan.”


📚 Tafsir Al-Wajiz / Syaikh Prof. Dr. Wahbah az-Zuhaili, pakar fiqih dan tafsir negeri Suriah

105. Sungguh kamu telah menyelesaikan apa yang diperintahkan kepadamu dalam mimpi itu dengan bertekad kuat untuk menunaikannya dan mempercayainya hanya dengan tekad. Jika saja tidak mengorbankannya, Sebagaimana membalas dan membebaskanmu dari penderitaan., Kami juga akan membalas orang-orang yang baik terhadap diri mereka dengan menjalankan perintah.


Mau dapat pahala jariyah dan rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang

📚 Tafsir Ash-Shaghir / Fayiz bin Sayyaf As-Sariih, dimuraja’ah oleh Syaikh Prof. Dr. Abdullah bin Abdul Aziz al-‘Awaji, professor tafsir Univ Islam Madinah

Sungguh kamu telah membenarkan} membenarkan {mimpi itu” Sesungguhnya demikianlah Kami memberi balasan kepada orang-orang yang berbuat kebaikan


📚 Tafsir as-Sa'di / Syaikh Abdurrahman bin Nashir as-Sa'di, pakar tafsir abad 14 H

104-105. “Dan Kami panggillah dia,” pada saat yang menegangkan dan perkara yang sangat mengerikan itu, “Hai Ibrahaim, sesungguhnya kamu telah membenarkan mimpi itu.” Maksudnya, sesungguhnya kamu telah melakukan apa yang telah diperintahkan padamu, maka sesungguhnya kamu telah meneguhkan dirimu atas perintah itu dan kamu telah melakukan segala sesuatunya, dan tidak ada yang tersisa selain menekankan pisau pada lehernya, “SEsungguuhnya demikianlah Kami memberi balasan kepada orang-orang yang berbuat ihsan” dalam beribadah kepada Kami, yang lebih mengutamakan keridhaan Kami atas kehendak nafsu mereka.


📚 An-Nafahat Al-Makkiyah / Syaikh Muhammad bin Shalih asy-Syawi

Surat As-Saffat ayat 105: 104-105. Kemudian Allah menyeru Ibrahim, dan berkata kepadanya : Sungguh benar mimpimu wahai Ibrahim, engkau bergegas mengerjakan apa yang Aku perintahkan, Kami sangat senang dan Kami permudah atas urusan tersebut. Kami balas dengan segala kebaikan karena sebab bergegasnya engkau dari apa yang telah Kami perintahkan, meskipun padanya terdapat ujian dan kesulitan.


Mau dapat pahala jariyah dan rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang

📚 Hidayatul Insan bi Tafsiril Qur'an / Ustadz Marwan Hadidi bin Musa, M.Pd.I

Yang dimaksud dengan membenarkan mimpi ialah mempercayai bahwa mimpi itu benar dari Allah Subhaanahu wa Ta'aala dan melaksanakannya.

Yakni dalam beribadah kepada Allah dan mengutamakan keridhaan-Nya daripada keinginan hawa nafsunya.


📚 Tafsir Ringkas Kementrian Agama RI / Surat As-Saffat Ayat 105

103-106. Maka ketika keduanya telah berserah diri, patuh, dan bertawakal kepada Allah, dia pun membaringkan anaknya atas pelipis-Nya ke tanah agar tidak melihat wajah anaknya saat dia menyembelihnya. Nabi ibrahim berbuat demikian supaya keteguhan hatinya dalam melaksanakan perintah Allah tidak terganggu. Ketika pisaunya dia ayunkan, lalu kami panggil dia dari arah bukit, 'wahai ibrahim! sungguh, engkau telah membenarkan mimpi itu sebagai perintah Allah yang wajib engkau laksanakan. ' sungguh, demikianlah tugas yang membutuhkan kesabaran dan pengorbanan tinggi. Kami akan memberi balasan kepada orang-orang yang berbuat baik dan ikhlas dalam beramal. Sesungguhnya perintah ini benar-benar suatu ujian yang nyata dari Allah untuk menguji keimanan dan ketaatan hamba terhadap perintah-Nya


Mau dapat pahala jariyah dan rezeki berlimpah? Klik di sini sekarang

Itulah pelbagai penafsiran dari banyak mufassirin berkaitan kandungan dan arti surat As-Saffat ayat 105 (arab-latin dan artinya), moga-moga membawa manfaat untuk kita bersama. Bantulah syi'ar kami dengan mencantumkan link menuju halaman ini atau menuju halaman depan TafsirWeb.com.

Konten Sering Dikaji

Kami memiliki banyak konten yang sering dikaji, seperti surat/ayat: Al-Isra 26-27, At-Tahrim 8, At-Takwir, Al-Insyiqaq, Al-Alaq 1-5, Al-Mu’minun. Juga Ath-Thalaq 2-3, Al-Insyirah 8, At-Taubah 122, At-Taubah 105, Al-Baqarah 148, Al-Hujurat 10-12.

  1. Al-Isra 26-27
  2. At-Tahrim 8
  3. At-Takwir
  4. Al-Insyiqaq
  5. Al-Alaq 1-5
  6. Al-Mu’minun
  7. Ath-Thalaq 2-3
  8. Al-Insyirah 8
  9. At-Taubah 122
  10. At-Taubah 105
  11. Al-Baqarah 148
  12. Al-Hujurat 10-12

Pencarian: al mutaffifin artinya, surat al lail ayat 1-21, alhamdullilah, arti surah luqman, surat al anbiya ayat 82

Dapatkan pahala jariyah dan juga dapatkan bonus buku digital "Jalan Rezeki Berlimpah" secara 100% free, 100% gratis

Surat dan Ayat Rezeki

Caranya, copy-paste text di bawah dan kirimkan ke minimal tiga (3) group WhatsApp yang Anda ikuti:

Nikmati kemudahan dari Allah untuk memahami al-Qur’an dengan tafsirnya. Tinggal klik nama suratnya, klik nomor ayat yang berwarna biru, maka akan keluar penjelasan lengkap untuk ayat tersebut:
 
👉 tafsirweb.com/start
 
✅ Bagikan informasi ini untuk mendapat pahala jariyah

Setelah Anda melakukan hal di atas, klik tombol "Dapatkan Bonus" di bawah: