Surat Al-Jatsiyah Ayat 8

Anda belum lancar atau belum hafal al-Qur'an? Klik di sini sekarang!

يَسْمَعُ ءَايَٰتِ ٱللَّهِ تُتْلَىٰ عَلَيْهِ ثُمَّ يُصِرُّ مُسْتَكْبِرًا كَأَن لَّمْ يَسْمَعْهَا ۖ فَبَشِّرْهُ بِعَذَابٍ أَلِيمٍ

Arab-Latin: Yasma'u āyātillāhi tutlā 'alaihi ṡumma yuṣirru mustakbirang ka`al lam yasma'hā, fa basysyir-hu bi'ażābin alīm

Artinya: Dia mendengar ayat-ayat Allah dibacakan kepadanya kemudian dia tetap menyombongkan diri seakan-akan dia tidak mendengarnya. Maka beri khabar gembiralah dia dengan azab yang pedih.

« Al-Jatsiyah 7Al-Jatsiyah 9 »

Anda belum lancar atau belum hafal al-Qur'an? Klik di sini sekarang!

Kandungan Menarik Terkait Dengan Surat Al-Jatsiyah Ayat 8

Paragraf di atas merupakan Surat Al-Jatsiyah Ayat 8 dengan text arab, latin dan terjemah artinya. Ada beragam kandungan menarik dari ayat ini. Terdapat beragam penafsiran dari para mufassirun terhadap makna surat Al-Jatsiyah ayat 8, sebagiannya seperti termaktub:

📚 Tafsir Al-Muyassar / Kementerian Agama Saudi Arabia

Dia mendengar ayat-ayat Allah dibacakan kepadanya, kemudian dia tetap bersikukuh di atas kekafirannya dan menyombongkan diri sehingga menolak untuk tunduk kepada Allah dan RasulNya, seolah-olah dia tidak mendengar ayat-ayat Allah yang dibacakan kepadanya. Sampaikan kepada pendusta lagi pendosa ini (wahai rasul) bahwa dia akan mendapat azab yang pedih dan menyakitkan di dalam Neraka Jahanam di Hari KIamat.


📚 Tafsir Al-Mukhtashar / Markaz Tafsir Riyadh, di bawah pengawasan Syaikh Dr. Shalih bin Abdullah bin Humaid, Imam Masjidil Haram

8. Orang kafir itu mendengar ayat-ayat Allah di dalam Al-Qur`ān dibacakan kepadanya, kemudian ia tetap dengan kekufuran dan kemaksiatan yang sebelumnya, merasa dirinya tinggi untuk mengikuti kebenaran seakan-akan ia belum pernah mendengar ayat-ayat yang dibacakan kepadanya, maka berilah kabar kepadanya -wahai Rasul- dengan keburukan di Akhiratnya, yaitu siksa pedih yang menunggunya di sana.


📚 Zubdatut Tafsir Min Fathil Qadir / Syaikh Dr. Muhammad Sulaiman Al Asyqar, mudarris tafsir Universitas Islam Madinah

8. يَسْمَعُ ءَايٰتِ اللهِ تُتْلَىٰ عَلَيْهِ ثُمَّ يُصِرُّ (dia mendengar ayat-ayat Allah dibacakan kepadanya kemudian dia tetap)
Yakni dia tetap di dalam kekafirannya dan perbuatan yang biasa dia lakukan, dia enggan mengambil pelajaran dari kalamullah yang dia dengar.

مُسْتَكْبِرًا(menyombongkan diri)
Yakni bersikeras di atas kekafirannya dan karena keangkuhannya dia enggan mengikuti kebenaran yang berupa ayat-ayat dari Tuhannya dan Penciptanya.

كَأَن لَّمْ يَسْمَعْهَا ۖ( seakan-akan dia tidak mendengarnya)
Yakni keadaannya seperti keadaan orang yang tidak mendengarnya sehingga tidak menengoknya sama sekali.

فَبَشِّرْهُ بِعَذَابٍ أَلِيمٍ (Maka beri khabar gembiralah dia dengan azab yang pedih)
Yakni beritahukan kepadanya bahwa baginya azab yang sangat menyakitkan dari Allah sebagai balasan atas kebebalan, keangkuhan, dan keengganannya mendengar ayat-ayat Allah.


Anda belum lancar atau belum hafal al-Qur'an? Klik di sini sekarang!

📚 Li Yaddabbaru Ayatih / Markaz Tadabbur di bawah pengawasan Syaikh Prof. Dr. Umar bin Abdullah al-Muqbil, professor fakultas syari'ah Universitas Qashim - Saudi Arabia

Gambaran menjijikkan ini – meskipun merupakan gambaran sekelompok musyrik di Mekkah – namun, hal itu terulang di setiap zaman, berapa banyak orang yang mendengar ayat-ayat Allah dibacakan kepada mereka dan kemudian tetap menyombongkan diri seolah-olah mereka tidak mendengarnya?! Karena tidak sesuai dengan hawa nafsunya, tidak sesuai dengan apa yang dia kenal, dan tidak sesuai dengan arahannya.


📚 Tafsir Al-Wajiz / Syaikh Prof. Dr. Wahbah az-Zuhaili, pakar fiqih dan tafsir negeri Suriah

8. Dia mendengar ayat-ayat Allah uang kamu bacakan padanya, kemudian yang tersisa hanyalah debu merah kekufuran dan dustanya, takabbur dan sombong akan dirinya dari ketundukan pada kebenaran yaitu kalam Allah, seakan-akan dia tidak mendengar apa yang telah dijanjikan dan balasannya, kamudian al-Qur’an memberi khabar padanya, bahwa Allah memiliki adzab yang pedih untuknya di hari kiamat kelak, kabar gembira ini menjadi terngiang-ngiang padanya, maksudnya: “peringatan dan rasa takut”, dikatakan pada Nadhar Ibn Harits yang telah membeli hadits-hadits dari Arab ‘Ajam, kemudian ia menjadikan orang-orang sibuk dengannya dari mendengarkan al-Qur’an”.


📚 Tafsir Ash-Shaghir / Fayiz bin Sayyaf As-Sariih, dimuraja’ah oleh Syaikh Prof. Dr. Abdullah bin Abdul Aziz al-‘Awaji, professor tafsir Univ Islam Madinah

Yang mendengar ayat-ayat Allah yang dibacakan} dibacakan {kepadanya kemudian dia tetap} dia tetap pada kekufurannya {menyombongkan diri seakan-akan tidak mendengarnya} seakan-akan dia tidak mendengarkannya {Peringatkanlah dia dengan azab yang pedih


Anda belum lancar atau belum hafal al-Qur'an? Klik di sini sekarang!

📚 Tafsir as-Sa'di / Syaikh Abdurrahman bin Nashir as-Sa'di, pakar tafsir abad 14 H

6-10. selanjutnya Allah membagi manusia menjadi dua golongan dalam kaitannya apakah mereka mau memanfaatkan tanda-tanda kebesaranNya ataukah tidak;
Golongan pertama adalah mereka yang mau menjadikan ayat-ayat Allah sebagai petunjuk, direnungkan dan dimanfaatkan sehingga derajat mereka menjadi tinggi. Mereka adalah orang-orang yang beriman secara sempurna kepada Allah, malaikat-malaikat, kitab-kitab, para rasul, dan hari Akhir. Keimanan mereka ini mencapai tingkatan yakin, sehingga akal mereka menjadi bersih dan pengetahuan, akal sehat, serta ilmu mereka pun bertambah.
Golongan kedua adalah mereka yang mau mendengar ayat-ayat Allah yang dengan pendengaran itu hujjah telah ditegakkan kepada mereka, namun kemudian mereka berpaling dan merasa tinggi hati, seolah-olah mereka tidak mendengarnya, sebab ayat-ayat tersebut tidak bisa membersihkan hati mereka, bahkan karena kesombongan mereka terhadap ayat-ayat itu mereka semakin melampaui batas.
Apabila mereka mengetahui sesuatu dari ayat-ayat hingga Allah, mereka menjadikannya sebagai bahan olok-olokan, sehingga Allah pun menjanjikkan kecelakaan bagi mereka melalui firmanNYa, ”kecelakaan yang besarlah bagi tiap-tiap orang yang banyak berdusta lagi banyak berdosa,” yakni, berdusta dalam perkataannya dan berdosa dalam perbuatannya. Dan Allah memberitahukan mereka bahwa mereka akan mendapatkan siksaan yang pedih. Dan sesungguhnya “di hadapan mereka neraka jahanam,”sebagai balasan mereka dan “tidak akan berguna bagi mereka sedikitpun apa yang telah mereka kerjakan,” yang mereka raih dari harta-harta mereka, “dan tidak pula berguna apa yang mereka jadikan sebagai sesembhaan-sesembahan (mereka) dari selain Allah,” mereka pun meminta pertolongan kepada sesmbahan-sesembahan selain Allah namun sesembahan-sesembahan selain Allah, namun sesembahan-sesembhaan itu ternyata menghinakan mereka pada saat-saat diperlukan andai bisa mendatangkan manfaaat.


📚 Tafsir Ibnu Katsir (Ringkas) / Fathul Karim Mukhtashar Tafsir al-Qur'an al-'Adzhim, karya Syaikh Prof. Dr. Hikmat bin Basyir bin Yasin, professor fakultas al-Qur'an Univ Islam Madinah

Ayat 6-11
Allah SWT berfirman: (itulah ayat-ayat Allah) yaitu Al-Qur'an yang di dalamnya mengandung hujjah-hujjah dan keterangan-keterangan yang jelas (yang kami membacakannya kepadamu dengan sebenarnya) yaitu mengandung kebenaran dari Tuhan Yang Maha Benar. Apabila mereka tidak beriman kepadanya dan tidak mau tunduk kepadanya, (maka dengan perkataan mana lagi mereka akan beriman setelah Allah dan ayat-ayat-Nya) Kemudian Allah SWT berfirman: (Kecelakaan yang besarlah bagi tiap-tiap orang yang banyak berdusta lagi banyak berdosa (7)) yaitu dusta dalam perkataannya, pendusta, suka bersumpah, suka menghina, dan pendosa dalam perbuatannya, sedangkan hatinya kafir kepada ayat-ayat Allah. Oleh karena itu Allah berfirman: (dia mendengar ayat-ayat Allah dibacakan kepadanya) yaitu dibacakan kepadanya (kemudian dia tetap) yaitu dalam kekafiran, keingkaran, dan kesombongannya (seakan-akan dia tidak mendengarnya) yaitu seakan-akan dia mendengarnya (Maka beri kabar gembiralah dia dengan azab yang pedih) yaitu, Maka beritahukanlah kepadanya bahwa di sisi Allah SWT pada hari kiamat dia akan mendapat azab yang pedih dan sangat menyakitkan.
(Dan apabila dia mengetahui barang sedikit tentang ayat-ayat Kami, maka ayat-ayat itu dijadikan olok-olok) yaitu apabila dia hafal sesuatu dari Al-Qur'an, dia mengingkarinya dan menjadikannya bahan olok-olokan dan ejekan (Merekalah yang memperoleh azab yang menghinakan) sebagai balasan dari penghinaannya terhadap Al-Qur'an, karena dia telah menjadikannya sebagai olok-olokan. Oleh karena itu Imam Muslim hadits shahihnya meriwayatkan dari Ibnu Umar, dia berkata bahwa Rasulullah SAW melarang bepergian dengan membawa Al-Qur'an ke negeri musuh, karena dikhawatirkan Al-Qur'an itu direbut oleh musuh.
Kemudian Allah menjelaskan azab yang akan dia terima pada hari dia dikembalikan, Jadi Allah berfirman: (Di hadapan mereka neraka jahanam) yaitu orang yang memiliki sifat-sifat itu, masing-masing dari mereka akan dimasukkan ke dalam neraka Jahanam pada hari kiamat (dan tidak akan berguna bagi mereka sedikit pun apa yang telah mereka kerjakan) yaitu harta dan anak-anak mereka tidak memberi manfaat sedikitpun kepada mereka (dan tidak pula berguna apa yang mereka jadikan sebagai sembahan-sembahan (mereka) dari selain Allah) yaitu, tuhan-tuhan yang telah mereka sembah selain dari Allah SWT tidak dapat memberikan manfaat sedikit pun kepada mereka (Dan bagi mereka azab yang besar) dan Allah SWT berfirman: (Ini adalah petunjuk) yaitu Al-Qur'an ini (Dan orang-orang yang kafir kepada ayat-ayat Tuhannya bagi mereka azab, yaitu siksaan yang sangat pedih) yaitu, azab yang pedih dan menyakitkan.


📚 An-Nafahat Al-Makkiyah / Syaikh Muhammad bin Shalih asy-Syawi

Surat Al-Jatsiyah ayat 8: (Dia mendengar ayat-ayat Allah) yakni Alquran (dibacakan kepadanya kemudian dia tetap) atas kekafirannya (menyombongkan diri) takabur tidak mau beriman (seakan-akan dia tidak mendengarnya. Maka beri kabar gembiralah dia dengan azab yang pedih) azab yang menyakitkan.


Anda belum lancar atau belum hafal al-Qur'an? Klik di sini sekarang!

📚 Hidayatul Insan bi Tafsiril Qur'an / Ustadz Marwan Hadidi bin Musa, M.Pd.I

Dari beriman.


📚 Tafsir Ringkas Kementrian Agama RI / Surat Al-Jatsiyah Ayat 8

7-8. Kecelakaan yang amat besar bagi setiap orang yang banyak berdusta, yaitu mengada-adakan kebohongan terhadap Allah, lagi banyak berdosa, yakni melakukan pelanggaran, yaitu orang yang selalu mendengar ayat-ayat Allah dengan begitu jelas ketika di bacakan kepadanya dengan lisan, namun tetap saja dia tidak mempercayainya, bahkan kemudian dia tetap mengingkarinya sambil menyombongkan diri seakan-akan dia tidak pernah mendengarnya. Karena sikap dan tindakannya yang demikian itulah, maka wahai nabi Muhammad, peringatkanlah dia dengan azab yang pedih akibat perbuatan buruknya. 9. Dan apabila dia telah mengetahui dengan cara apa pun sedikit tentang ayat-ayat kami, maka dia menjadikannya sebagai bahan olok-olokan. Merekalah, yaitu para pembohong dan pendosa itu, yang akan menerima azab yang menghinakan.


Anda belum lancar atau belum hafal al-Qur'an? Klik di sini sekarang!

Demikianlah beraneka penafsiran dari beragam mufassir terhadap kandungan dan arti surat Al-Jatsiyah ayat 8 (arab-latin dan artinya), moga-moga membawa manfaat bagi kita. Sokong kemajuan kami dengan mencantumkan link ke halaman ini atau ke halaman depan TafsirWeb.com.

Yang Cukup Sering Dilihat

Tersedia ratusan materi yang cukup sering dilihat, seperti surat/ayat: Al-‘Ashr 3, Ar-Rahman 33, Al-Baqarah 285, Ar-Ra’d 31, Al-Qalam, Al-Hujurat 11. Termasuk Al-Anbiya 19, Al-Baqarah 282, An-Najm 39-42, Ali Imran 26-27, Al-Ahzab 43, Al-Baqarah 261.

  1. Al-‘Ashr 3
  2. Ar-Rahman 33
  3. Al-Baqarah 285
  4. Ar-Ra’d 31
  5. Al-Qalam
  6. Al-Hujurat 11
  7. Al-Anbiya 19
  8. Al-Baqarah 282
  9. An-Najm 39-42
  10. Ali Imran 26-27
  11. Al-Ahzab 43
  12. Al-Baqarah 261

Pencarian: doa adzan lengkap, surat an-naba 1-40, surat al. mulk, hadist tentang sedekah beserta arabnya, ayat ayat ruqyah syar'iyyah

Surat dan Ayat Rezeki

GRATIS Dapatkan pahala jariyah dan buku digital "Jalan Rezeki Berlimpah". Caranya, copy-paste text di bawah dan kirimkan ke minimal tiga (3) group WhatsApp yang Anda ikuti:

Nikmati kemudahan dari Allah untuk memahami al-Qur’an dengan tafsirnya. Tinggal klik nama suratnya, klik nomor ayat yang berwarna biru, maka akan keluar penjelasan lengkap untuk ayat tersebut:
 
👉 tafsirweb.com/start
 
✅ Bagikan informasi ini untuk mendapat pahala jariyah

Setelah Anda melakukan hal di atas, klik tombol di bawah: